7 Aplikasi Browser Anti Blokir Android, Bisa Buka Situs Terblokir

Aplikasi browser anti blokir Android memberikan kemudahan bagi penggunanya untuk mengakses jaringan internet yang diblokir pemerintah. Sebenarnya, ini bisa menggunakan aplikasi VPN. Namun, tentunya dapat mempengaruhi kecepatan internet dan memakan banyak kuota.

Supaya lebih menghemat, bisa menggunakan browser anti blokir. Dengan menggunakan aplikasi, berbagai situs bebas akses. Meskipun begitu, tentu saja hal ini memiliki resiko. Maka dari itu, perlu pertimbangan yang matang dan menggunakannya secara bijaksana. Berikut rekomendasi aplikasi browser terbaik anti blokir.

1. Yandex Browser

Pertama, ada Yandex Browser. Mesin pencari ini sangat populer, berkat kemampuannya dalam mengakses sejumlah konten dewasa. Berasal dari Rusia, tak heran jika performanya luar biasa walaupun tanpa proteksi VPN.

Bahkan, pengguna bebas berselancar di dunia maya dengan mode incognito. Hal ini tentu menjadi kontras dengan browser Mozilla Firefox ataupun Google Chrome yang hadir dengan fitur safe search.

Untuk menggunakan fasilitas dari browser ini, perlu mengunduh dari Play Store terlebih dahulu. Kemudian, buat akun di Yandex dan mulai lakukan penjelajahan secara anonim.

2. Opera Browser

Browser berikutnya adalah Opera. Nama browser ini tentunya sudah tidak asing lagi bagi para pengguna internet. Tersedia layanan penjelajahan dunia maya secara cepat, walaupun koneksi internet sedang tidak stabil.

Aplikasi ini bisa menjadi andalan bila ingin membuka internet untuk hal positif. Fitur unggulannya adalah pengoptimalan konten serta pengompresan supaya ukurannya tidak terlalu besar. Uniknya lagi, aplikasi ini juga menawarkan fitur memblokir iklan agar pembukaan halaman website bisa lebih cepat.

Keunggulan lainnya adalah browser ini mampu melindungi privasi dan terbilang aman. Dengan begitu, tidak perlu khawatir akan penyebaran data atau informasi pribadi lainnya.

Jika ingin Lebih aman lagi, pengguna bisa mengunjungi website secara privat menggunakan fitur private mode. Fitur ini juga tidak meninggalkan riwayat pada perangkat.

3. BF Browser

Aplikasi browser anti blokir Android yang ketiga adalah BF Browser. Aplikasi ini bisa membuka situs dengan kecepatan tinggi, walaupun situs sudah diblokir pemerintah. Ini juga memudahkan pengguna, karena tidak perlu mengunduh aplikasi VPN.

Aplikasinya juga tersedia secara gratis dan menawarkan berbagai kemudahan dalam mengakses informasi di dunia maya. Namun, ketahui resikonya bila membuka situs negatif. Browser ini mencatatkan prestasi positif, dengan lebih dari 5 juta unduhan.

Dibandingkan dengan aplikasi browser lainnya, BF browser memiliki kecepatan yang layak diunggulkan. Sebenarnya, aplikasi ini juga memiliki VPN bawaan yang sudah ditanam di dalamnya.

4. Vegas Browser

Selanjutnya, ada aplikasi Vegas Browser. Layanan dari aplikasi ini cukup banyak, sehingga memberikan kemudahan serta akses yang tidak terbatas. Bukan hanya itu, browser terbaik ini juga melindungi privasi dan menjaga keamanan data.

Vegas Browser terbilang multifungsi, karena tidak perlu memasang atau mengunduh aplikasi VPN lainnya. Aplikasi ini juga tidak memblokir situs, walaupun itu adalah konten berbahaya.

Jangan khawatir bila jaringan internet sedang tidak baik. Pasalnya, browser ini mampu bekerja dengan maksimal walaupun jaringannya hanya h+ atau 3G. Dari segi keamanan, browser ini juga menyediakan layanan anonim dan tidak melacak lokasi.

5. UPX Browser

Berikutnya, ada UPX Browser. Aplikasi ini dikembangkan perusahaan asal Rusia, sehingga fiturnya berstandar internasional. Rancangannya menggunakan teknologi khusus untuk memudahkan pengguna dalam mengakses berbagai situs terblokir.

Soal keamanan dan privasi para penggunanya jangan khawatir, karena browser ini memungkinkan penjelajahan secara anonim. Fiturnya juga cukup beragam, salah satunya penghematan data dan fitur proteksi.

Selama berselancar menggunakan browser ini, tidak perlu khawatir akan iklan karena ada fitur blokir iklan otomatis. Perangkat juga akan terhindar dari serangan Malware karena ada perlindungan tingkat tinggi.

6. Blue Proxy

Aplikasi browser anti blokir Android yang ke-6 adalah Blue Proxy Browser. Layanan aplikasi ini cukup beragam, memungkinkan pelanggan untuk membuka website yang sudah diblokir. Privasi pengguna juga akan terlindungi, berkat adanya proteksi khusus.

Aplikasi ini menyediakan mode incognito, sehingga riwayat kunjungan halaman tidak akan diketahui. Bukan hanya itu, tidak perlu mengunduh VPN tambahan karena ada VPN yang langsung tersemat pada aplikasi.

Sayangnya, aplikasi ini hanya dapat digunakan untuk sistem operasi Android dengan versi 5 ke atas. Jika dilihat pada review, lebih dari 10.000 pengguna mengaku puas menggunakan layanan Blue Proxy Browser.

7. Azka Browser

Browser terakhir adalah Azka Browser. Menjelajahi situs internet dengan browser ini akan sangat nyaman, karena tampilannya mudah dipahami. Aplikasi ini tersedia secara khusus untuk sistem operasi Android.

Azka Browser terus memperbaharui layanannya, bahkan kini tersedia dalam versi PC. Dengan browser ini, tidak perlu khawatir jika membuka situs dengan status terblokir. Ada juga fitur penyamaran yang membuat privasi terlindungi.

Menggunakan browser pihak ketiga memang cukup jarang dilakukan masyarakat Indonesia. Apalagi, saat ini setiap perangkat Android memiliki browser bawaan, yaitu Google Chrome. Namun, seringkali pengguna tidak dapat membuka situs terblokir jika menggunakan browser bawaan.

Maka dari itu, memanfaatkan aplikasi browser anti blokir Android bisa menjadi solusi terbaik. Meskipun begitu, jangan lupa dengan resiko dan ancamannya yang mungkin membahayakan perangkat. Sebaiknya, gunakan browser anti blokir dengan bijaksana untuk meminimalisir hal yang merugikan.

Leave a Comment